
PANGKALAN BALAI — Guna mewujudkan salah satu program prioritas Bupati dan wakil Bupati Banyuasin 2018-2023 yaitu Infrastruktur Bagus. Pemkab Banyuasin telah membuat program di bidang transportasi seperti:
1. Pembangunan sarana dan prasarana angkutan sungai, berupa dermaga dan rambu-rambu sungai.
2. Pembangunan sarana dan prasarana angkutan darat, berupa tilang elektronik (ETLE), rehab terminal, pengujian kendaraan bermotor dan rambu lalulintas angkutan jalan
3. Peningkatan penerangan jalan umum (PJU)
Hal ini disampaikan Wakil Bupati Banyuasin saat menjadi pembina Apel Gabungan yang dihadiri oleh seluruh staf ASN dan THL pada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Banyuasin dilaksanakan di Lapangan Kantor Bupati Banyuasin, Senin (17/10).
Ia mengatakan Capaian Indikator Kinerja Utama (IKU) dari Dinas Perhubungan dalam rangka menunjang Visi Banyuasin Bangkit Adil dan Sejahtera tahun 2022 mencapai realisasi 111,5% dari target 100% di tahun 2023 kita telah melebihi target dan dermaga kita dalam kondisi mantap.
“Dalam waktu dekat akan beroperasi angkutan penyeberangan perintis dalam kabupaten menggunakan kapal RO-ro 243 GT lintas penyeberangan Sri Menanti – Karang Baru dari dan menuju ke Kecamatan Muara Telang, Sumber Marga Telang dan sebagian Banyuasin II yang selama ini tidak dapat ditempuh melalui jalur darat”, jelasnya.
Wabup H.Slamet menambahkan diakhir masa jabatannya bersama Bupati H.Askolani masih memiliki banyak pekerjaan rumah yang mesti diselesaikan diantaranya adalah Penerangan Jalan Umum (PJU) guna mewujudkan Banyuasin Terang.
“Diakhir jabatan kami, saya berharap kekompakan dan sinergitas antar OPD untuk dapat terus ditingkatkan dan dijaga Kita harus GAS POLL dalam mewujudkan Banyuasin Bangkit Adil dan Sejahtera”, tandasnya.