Rambutan – Pelaksanaan kegiatan pemberdayaan kelembagaan potensi dan pengembangan usaha mikro (Pelatihan Pemasaran Sistem Online, Desain Merk dan Haki) dibuka langsung oleh Ketua TP PKK Kabupaten Banyuasin, dr. Sri Fitriyanti Askolani diselenggarakan di OPI Indah Hotel, Jakabaring, Kecamatan Rambutan, Kabupaten Banyuasin, Selasa (16/11).
Bertujuan memberikan informasi kepada pelaku UMKM bagaimana cara memasarkan produk-produknya secara online dan bimbingan langsung dari Tokopedia cara mendaftarkan produk UMKM.
Selain itu juga memperluas akses pemasaran sehingga dapat meningkatkan angka penjualan produk UMKM agar bisa meningkatkan penghasilan para pelaku UMKM yang ada di Kabupaten Banyuasin, hal ini diungkapkan oleh dr. Fitri.
Istri orang nomor satu ini menambahkan bahwa ruang lingkup dari pelatihan ini adalah strategi pemasaran secara online dan cara mengelola toko bersama bagi tenaga admin. Semua ini dilakukan untuk meningkatkan penjualan agar produk lokal mempunyai daya saing terhadap produk lain yang lebih dikenal sebelumnya.
“Saya percaya dengan usaha yang kita lakukan hari ini dapat menciptakan produk lokal Banyuasin dikenal di luar daerah atau sampai ke luar negeri,” optimisnya.
“Salah satunya hari ini kita melakukan kerjasama dengan Bank Indonesia dalam pembinaan produk dan Tokopedia dalam pemasaran produk Banyuasin. Ini usaha yang kita lakukan untuk mendongkrak pemasaran produk-produk Banyuasin,” tutupnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi dan Perdagangan Kabupaten Banyuasin, Ir. Erwin Ibrahim, ST., MM., MBA menyampaikan bahwa pelatihan ini diselenggarakan selama 2 (dua) hari pada tanggal 16 – 17 November 2021 dan dikuti 50 (lima puluh) pelaku UMKM (UP2K) yang berasal dari 10 Kecamatan.
“10 Kecamatan ini meliputi Kecamatan Betung, Kecamatan Suak Tapeh, Kecamatan Banyuasin I, Kecamatan Banyuasin II, Kecamatan Banyuasin III, Kecamatan Sembawa, Kecamatan Talang Kelapa, Kecamatan Tanjung Lago, Kecamatan Rambutan dan Kecamatan Pulau Rimau,” ungkap Erwin.
Kegiatan ini diisi dengan pembekalan materi dan Narasumber dari Ketua TP PKK Kabupaten Banyuasin, dr. Sri Fitri Yanti Askolani, Senior Kebijakan Publik dan Hubungan Pemerintah Tokopedia Pusat, Nursida, Asisten Direktur Bank Indonesia, Indra Kuspriyadi, Ketua Satgas Kemenag Provinsi Sumsel, Drs. H. Yauza Efendi, M.P.di, Ketua Pokja II TP PKK Kabupaten Banyuasin.
Turut hadir, Camat Rambutan, Murshal, S.Hi., MH, Peserta dari TP PKK Kecamatan.
(Diskominfo/PKP).