Pangkalan Balai – Kabupaten Banyuasin mendapat penghargaan Kompas Gramedia Sumsel Awards 2020 kategori Pemda Peduli Tenaga Kesehatan yang diumumkan secara virtual dari studio I Graha Tribun, Senin (12/10/2020).
Penghargaan ini diberikan dalam rangka Hari Ulang Tahun Harian Umum Sriwijaya Post ke 33 dengan tema “Growing, Kindness and Innovation”
Bupati H Askolani, SH., MH yang mengikuti penghargaan HUT Ke 33 Sriwijaya Posting secara virtual dari Guest House Rumah Dinas Bupati Banyuasin dengan didampingi Kadis Kominfo Aminuddin, S.Pd., S.IP., MM, Stafsus Bidang Media Syaifuddin Zuhri, SP , Kadinkes, dan Direktur RSUD Banyuasin dr. Ari Fauta, menyampaikan terima kasih atas apresiasi yang diberikan Kompas Gramedia Group.
Orang nomor satu di Banyuasin ini juga, bahwa penghargaan ini terbangun untuk seluruh tenaga medis yang berada di Kabupaten Banyuasin.
“Para tenaga medis, dokter, perawat dan semua tenaga kesehatan yang sudah bekerja sangat maksimal dalam lingkup virus covid 19. Maka penghargaan ini untuk tenaga kesehatan yang tidak mengenal lelah, tidak takut terpapar virus demi masyarakat,” katanya.
Bupati Askolani juga ucapan selamat ulang tahun ke 33 HUT Sriwijaya Post. Semoga semakin matang, semakin maju mengikuti tren dan tentu terus profesional dalam memberikan informasi yang benar dan akurat kepada masyarakat.
Dan yang tidak kalah pentingnya terus bersinergi dengan Pemkab Banyuasin dalam mewujudkan Banyuasin Bangkit Adil Sejahtera.