Banyuasin – Kepala Sekolah SMAN I Banyuasin III Ridawan Nanawi, SAg,. MSi dan Rukanto Spd, meraih penghargaan dengan kategori sekolah berprestasi tingkat nasional atau Education Award 2016. Penghargaan ini diberikan kepada kedua kepala sekolah pada malam penganugerahan penghargaan dari International Humas Resources Development Program (IHRDP Foundation) di Freesia Room Twin Plaza Hotel, Jakarta. Sabtu (19/11)
Selain kedua kepala sekolah itu mendapatkan penghargaan sebagai kategori sekolah berprestasi dan kedua kepala sekolah itu mendapatkan penghargaan sebagai kepala sekolah berprestasi tingkat nasional.
Adapun kepala dinas pendidikan (Disdik) kab. Banyuasin, Dr sofran Nurozi MM mengatakan, sangat mengaprestasikan penghargaan yang diterima dari dua sekolah menengah di Kab. Banyuasin.
Menurut kepala sekolah SMAN 1 Banyuasin Ridwan Nawawi mengatakan, penghargaan ini diterima sebagai bentuk kerja keras semua unsur SMAN 1 Banyuasin II. Beliau berharap dengan adanya penghargaan ini menjadi motivasi bagi sekolah.
Beliau selaku kepala sekolah merasa bangga karena sudah mendapatkan penghargaan tersebut dengan adanya penghargaan harus dijadikan motivasi bagi guru, siswa serta sekolah lainnya.
Menurut kepala SMA Plus Negeri 2 Banyuasin III Rukanto menyampaikan sebagai selaku pendidik sangat berbangga hati dikarenakan sudah meraih prestasi yang diwujudkan dengan pemberian penghargaan.
“hal ini merupakan bukti pelaku pendidikan berdedikasi dan panutan di tahun 2016, kita mendapatkan pennghargaan pada kategori Education Award yang bertujuan untuk memotivasi serta menampilkan peran aktif pelaku pendidikan dalam bentuk gagasan yang inovatif serta karya yang berprestasi dibidang pendidikan,”terangnya.